Polusi Udara Mengancam Nyawa, Warga DKI Masih Menunggu Aksi Nyata

Smog from air pollution

Warga Jakarta telah memenangkan gugatan tentang polusi udara sejak 2021. Namun hingga kini, belum ada perubahan signifikan dari pemerintah DKI Jakarta atas putusan ini. 

Dinas Lingkungan Hidup Jakarta juga menyatakan bahwa selama 2021-2022, status mutu udara wilayah DKI Jakarta dalam kondisi tercemar. Kondisi tersebut ditunjukkan dari nilai indeks status mutu udara (ISM) yang menunjukkan nilai ≥ 0.1. Hasil analisis kualitas mutu udara menyatakan bahwa wilayah DKI Jakarta tercemar oleh PM2.5 dan PM10, dua partikel polutan yang sangat kecil yang berbahaya bagi tubuh dan pernapasan manusia. Selain sektor transportasi, pencemaran dari industri PLTU juga berperan dalam menyumbang kualitas udara buruk di Jakarta. 

Situasi di tengah tahun 2023 tidak jauh berbeda, Air Quality Index (AQI) kembali memberikan penilaian pada kualitas udara di Jakarta yang masuk dalam kategori tidak sehat, bahkan 20X lebih besar dari batas aman yang direkomendasikan WHO. Jakarta rutin menempati peringkat atas kota dengan kualitas udara terburuk di dunia

Tak hanya pemerintah DKI Jakarta saja yang bertanggung jawab atas masalah polusi udara yang menimpa Jakarta dan sekitarnya. Presiden RI, Menteri Kesehatan, Menteri Dalam Negeri, dan Menteri Kehutanan dan Lingkungan Hidup juga divonis bersalah. 

Indonesia menjadi salah satu negara yang hampir 100% dari total populasinya tinggal di daerah yang diperkirakan rata-rata konsentrasi PM2.5 tahunan lebih besar dari 5 mikrogram per meter kubik. Bahkan, beberapa daerah memiliki konsentrasi polutan lima kali lebih besar dari standar batas aman yang direkomendasikan oleh WHO

Sayangnya, Presiden RI dan ketiga menterinya malah mengajukan kasasi atas gugatan tersebut. Hal ini dianggap sebagai sikap bertele-tele dari pemerintah di atas masalah polusi udara yang semakin parah.

Warga Jakarta sudah menang dan menuntut hak-nya atas udara bersih. Dimana aksi nyata dari pemerintah? Hingga kini, kami masih menunggu jawaban dan aksi nyata. Polusi udara mengancam nyawa,  pemerintah harus memperbaiki kualitas udara segera.

Pencemaran udara sudah melampaui batas bahaya!

Desak pemerintah melakukan aksi nyata segera!

1

Teman, terima kasih telah ikut memperjuangkan hak atas udara bersih

2

Sebarkan petisi ini, bersama kita mendorong perubahan untuk udara yang lebih baik